28 Oktober 2011

Apakah Minuman Kefir Itu

Segelas Kefir
Kefir adalah minuman yang seharusnya terbuat dari susu sapi atau kambing dan bibit kefir kaukasia yang asli.  Melalui sebuah pemrosesan khusus, susu  "disulap" menjadi minuman kefir yang agak asam rasanya.

Prof. Dr. Ir. Srikandi Fardiaz, M.Sc., menuturkan bahwa  kefir merupakan produk susu yang difermentasi, rasanya agak asam, sedikit alkoholik, dan karbonat.  Minuman kesehatan ini berasal dari kawasan Kaukasia dan banyak dikonsumsi di sana.

Kandungan Kefir

Ternyata minuman tersebut sangat berkhasiat bagi kesehatan.  Sebabnya karena kefir mengandung berbagai jenis bakteri probiotik (bakteri “baik” yang dibutuhkan pencernaan manusia) dan beberapa macam ragi “baik” yang juga berguna bagi kesehatan.

Kefir kaya dengan kalsium dan mineral lainnya, protein dan asam amino lengkap, vitamin, enzim,  di samping kandungan bakteri-bakteri probiotik yang amat dibutuhkan oleh tubuh manusia itu.

Khasiat Kefir

Meminum kefir secara teratur dapat meringankan masalah-masalah pencernaan, melancarkan  buang air besar, mengurangi gas dalam perut, dan menghasilkan sistem pencernaan yang lebih sehat.

Khasiat kefir yang menenangkan sistem syaraf dapat menolong mereka yang sulit tidur dan mengalami depresi.  Minum kefir bisa membuat kita tidur lebih nyenyak dan bangun lebih nyaman.

Sebagai minuman fungsional, kefir diduga bisa menurunkan kolesterol, mengurangi resiko timbulnya tumor, kanker, dan penyakit jantung koroner.

Keajaiban Kefir 

Kefir juga dapat mengurangi nafsu makan berlebihan yang tidak sehat dengan menjadikan tubuh kita lebih bergizi dan imbang.  Kandungan gizi kefir yang sangat bagus mendukung kesembuhan dari sakit dan memelihara kondisi kesehatan tubuh kita.

Karena kefir sebenarnya semacam “makanan” yang sangat bergizi dan seimbang, maka kefir sanggup meningkatkan sistem kekebalan tubuh.  Untuk itu kefir telah digunakan untuk membantu para penderita penyakit AIDS, sindrom kelelahan yang kronis, herpes, dan kanker.

Kesimpulan

Sebagai tambahan,  minuman kefir mudah dicerna dan sekaligus ikut membersihkan usus kita.  Efek kefir yang “membersihkan” seluruh tubuh kita menyebabkan ekosistem tubuh menjadi seimbang.  Hasilnya ialah kita dapat memiliki kesehatan yang optimal dan panjang umur.

Di negara Rusia yang letaknya berdekatan dengan pegunungan Kaukasus,  kefir merupakan minuman populer yang diproduksi dan diperdagangkan dalam jumlah besar.  Namun saat ini kefir diproduksi juga di Eropa Barat dan di Amerika Serikat.  <>

Tidak ada komentar:

Posting Komentar